Sunday, March 30, 2014

Bingkisan Dari Agnes Davonar

Baru kali ini aku mendapatkan hadiah atau bonus yang totalnya lebih besar dari yang aku beli. Yap, pertengahan Maret ini aku membeli buku terbaru dari seorang penulis kawakan yang lahir dari dunia Blogger, Agnes Davonar melalui blognya. Yaitu novel My Idiot Brother versi Movie alias film.

Jujur, aku tertarik membeli yang versi Movie karena iming-iming hadiahnya. Hehehe. Beli buku dapat hadiah buku, ini yang aku suka. Hadiah bukunya bukan buku ecek-ecek melainkan novel Agnes Davonar yang lain. Macam-macam kan buku Agnes Davonar, enaknya nih kalau hadiah bisa milih. Dari beberapa karya Agnes Davonar yang aku punya, Surat Kecil Untuk Tuhan, Ayah Mengapa Aku Berbeda, My Blackberry Girlfriend, dan My Idiot Brother aku memilih novel Agnes Davonar yang belum aku punya judulnya "Ibu, Aku Mencintaimu".

Yap aku memang sudah punya novel My Idiot Brother yang versi lama. Karena kabarnya ada perubahan sedikit cerita itu juga menjadi bagian kecil aku memutuskan beli buku ini. Penasaran sebelum film My Idiot Brother tayang. Lagian enggak rugi beli buku gratis buku, kaos dan dapat tambahan CD lagu Rasa Cinta Ini yang dinyanyikan oleh Gantar atau twitternya @adegantar.

Padahal biasanya kalau buku sudah difilmkan pasti deh harganya melompat. Iya bukan naik lagi tapi melompat kayak kutu loncat. Gara-gara pamor filmnya. Eh tapi ini kok malah dapat hadiah lebih banyak ya. Kalau diitung-itung, uang yang aku keluarkan cuma 50.000 untuk buku versi film My Idiot Brother dapat senilai 50.000 dari buku Ibu Aku Mencintaimu. Belum kaosnya. Pengalaman dapat hadiah blog competion 1000 kisah tentang ibu, kaosnya keren.

Aku menganggap mereka (Agnes Davonar itu dua orang kakak beradik) penulis yang loyalitas. Enggak melulu tentang uang. Bahkan masih banyak penulis yang ragu mempublikasikan novelnya ke blog. Ya tau sendiri kan bagaimana tingkat plagiarisme di Indonesia. Buku aja dibajak apalagi yang terang-terangan dipublish bebas. Mereka memang berani luar biasa. Nulis di blog, diterbitkan oleh sponsor dan difilmkan pula. Sukses deh Agnes Davonar. 
Buntelan paket dari Agnes Davonar
Wujud buku yang aku beli, My Idiot Brother versi Movie
Isi bingkisan dari Agnes Davonar

9 comments:

  1. wah, banyak juga bonusnya....ada tandangan mereka gak didalam novelnya?

    ReplyDelete
  2. Wah beli satu dapat buanyaaaak itu mbak :D

    ReplyDelete
  3. Wow keren .. berani publish di blog tapi akhirnya difilmkan ya ? Kereeen

    ReplyDelete
  4. penulis hebat ya mba..ga cuma mikir nulis tapi juga cara kreatifnya untuk menjual hasil tulisannya agar pasar terbuka terhadap hasil tulisannya..good..good

    ReplyDelete
  5. Itu edisi terbarunya ya? Kok cari cari lom ada di tempaj saya.. Hehe. Seneng baca juga ya.. Sip lah.

    ReplyDelete
  6. Istri saya juga suka sekali dengan novel Agnes davonar.
    dulu juga pernah dapat hadiah blog competition 1000 kisah tentang ibu yang hadiahnya lumayan banyak, :)

    selamat ya :)

    ReplyDelete
  7. Beli buku dapat bonus banyak,
    ilmu, berbagi tak pernah rugi itu tergambar disini ya.

    ReplyDelete
  8. Mantab bonusnya mba nunu...jd pengen mampir liat blognya agnes.

    ReplyDelete

Thanks for comming and no spam please

Follow
My twitter @ununtriwidana
My Instagram @nunuelfasa

Feel Free To Follow My Blog