Monday, July 25, 2011

Karyaku : Dear Love


Hidup itu cinta. Cinta itu menghidupkan hidup manusia. Manusia harus terus menciptakan cinta sebagai mahakarya hidupnya di dunia. Inilah pangkal hidupnya. Dari dalamnya akan tumbuh buah-buah cinta, yakni segala kebaikan, semua kekuatan, atau apapun yang dapat maupun tidak dapat dipahami oleh bahasa manusia. Tak mengapa. Karena tak semua hal memang ...dapat dipahami. Itulah kesempurnaan hidup, kesempurnaan cinta.



Sangatlah keliru dan tertipu jadinya jika cinta itu hanya menjadi perkara hati. Karena hati adalah misteri Ilahi, ruang diskusi Sang Khalik dengan eksistensi manusia di dunia fana. Cinta merupakan hasil interaksi seluruh potensi hidup untuk mengelola seluruh kehidupannya. Tiga modal dasar, akal, nurani dan nafsu, itu mawujud dalam raga seragawinya. Interaksi di dalamnya menjadi aksi keluarannya. Aksi ini menjadi bahasa masif yang tak pernah berubah oleh jaman dan kebudayaan.

Begitulah adanya cinta. Seperti cahaya, cinta itu bergerak lurus dan masuk dalam ladang quantum. Tak ada yang tuntas di dunia ini, selalu menyisakan tanda tanya. Jadi jangan pertanyakan pula tentang cinta. Ikutilah iramanya dan menarilah.



Derajat cinta sejajar dengan nyawa dan iman. Saling mengisi saling membentuk memberi arti bagi hidup dan kehidupan dunia. Ketika ketiganya bersinergi maka hasilnya adalah sebuah cahaya. Cahaya ilahiah.



Inilah Antologi tentang cinta yang dihasilkan dari dua kegiatan lomba menulis flash fictions yang diselenggaraan oleh Hasfa Publishing. Setelah melalui seleksi, lomba FF pertama bertema perjodohan menghasilkan 75 tulisan. Sementara lomba FF kedua yang bertema long distance love menghasilkan 36 tulisan.
Sungguh luar biasa sambutan Hasfriends terhadap kedua kegiatan ini. Hal ini terlihat dari jumlah pengiriman naskah yang masuk ke akun HP. Terimakasih, semoga semangat kebaruan menjadi milik kita.

Insya Allah Segera Beredar di Gramedia, Gunung Agung, Togamas-&Toko2 Buku.

(awal/tengah Juli 201)



Judul : Dear Love

menghubungi cinta-menghubungkan cinta-hubungan cinta

111 tulisan tentang cinta

ditulis oleh 111 penulis (termasuk saia)

Penerbit: Hasfa Publishing
ISBN 978-602-98386-7-1

Beli Yaa...
11 alasan membeli DearLove untuk koleksi pribadi maupun sebagai hadiah bagi kawan/saudara/yg tercinta

1. berisi 111 naskah terpilih dari 800-an naskah yg masuk

2. mengandung esensi kebaruan

3. penuh kejutan dan menginspirasi

4. royalti menjadi kontribusi bagi pendidikan anak usia dini
...

5. sebagai referensi membuat flash fiction

6. menjadi sumber inspirasi dalam menulis....bayangkan 111 ide, bisa jadi 111 cerpen dan 111 novel jika dikembangkan. tentu saja harus berimprovisasi agar tdk menjadi plagiator.

7. membaca sastra, melembutkan jiwa. Mengasah kecerdasan emosional, spiritual, dan kepekaan sosial

8. 111 cerita dengan 111 moral of the story, hikmah yang bisa dipetik.

9. belajar empati dengan membaca berbagai kisah di dalamnya, ada bahagia, kesedihan, airmata, dsb.

10. bahan kontemplasi diri, ataupun bersama pasangan dan siapa saja.

11. memahami cinta dan pernak perniknya sehingga menghidupkan cinta demi meraih cinta dan cahaya ilahiah.

Thengkyu^_-

6 comments:

  1. Salah satu karyaku juga ada disitu. Tapi aku belum bisa beli. Di tempatku nggak ada toko buku besar sih....
    Mudah-mudahan awal Ramadhan ini bisa. Rencanya mau ke SBY soanya. hehehe
    Selamat ya....

    ReplyDelete
  2. waaaaahhh... mau ke sby.. mampir ke rumah riu.. hehehe

    ReplyDelete
  3. wah keren,...ntar kalo dah masuk toko, coba2 ngelirik deh :)
    sempat denger2 lombanya sih, tapi ga sempat ikutan hehehe

    ReplyDelete
  4. @Kenia... iya say ini dulu dua eventnya hasfa pubisher tentang flash fiction perjdohan dan flash fiction long distance love

    ReplyDelete
  5. Nu..mana bukunya?

    ReplyDelete
  6. Keren dehh!...sudah bisa mengahasilkan buku..:)

    ReplyDelete

Thanks for comming and no spam please

Follow
My twitter @ununtriwidana
My Instagram @nunuelfasa

Feel Free To Follow My Blog